1. Sulit bicara
Menyembunyikan sesuatu dari Anda membuatnya gugup. Hal ini membuat ia sulit bicara, lidahnya pun kelu dan tenggorokan seperti kering. Ia sering batuk-batuk untuk menetralkan mulut dan tenggorokan.
“Ketika seseorang menyimpan rahasia cukup besar maka ia khawatir kehilangan sesuatu yang penting jika mengungkapkannya. Menurut penelitian jika seseorang gugup otot esofagus akan mulai mengerut dan menyebabkan tenggorokan menjadi kering, ” kata Driver Janine, kepala The Body Language Institute dan penulis “You Say More Than You Think”.
Jadi, saat dia mulai banyak menelan air liur atau batuk selama percakapan, itu karena dia berusaha untuk mengendurkan otot-otot tenggorokan. Perhatikan topik pembicaraan, mungkin itu bisa jadi petunjuk bagi Anda terkait rahasia yang disimpannya.
2. Terlalu banyak detail
Jangan tertipu saat pria mendeskripsikan secara detail kegiatan yang dilakukannya. Pada awalnya, mungkin terlihat ia dapat menggambarkan secara jelas, tetapi lama kelamaan justru terasa berlebihan. Hal ini kemungkinan karena dia menutupi sesuatu.
“Kalau dia bercerita dan menurut Anda rincian ceritanya aneh dan banyak yang tidak penting, hal itu bisa jadi pertanda. Hal ini terutama jika banyak jeda saat berbicara, karena itu tandanya ia mencari fakta yang lebih demi meyakinkan Anda,” kata Driver.
3. Menyembunyikan tangan
Perhatikan apa yang dia lakukan dengan tangannya jika Anda merasa dia menyembunyikan sesuatu. “Ketika seseorang tiba-tiba menyembunyikan tangannya di saku celana atau bahkan menyentuh salah satu bagian tubuh, seperti dengan memegang bagian belakang leher, bisa jadi itu caranya untuk menenangkan diri karena menyembunyikan sesuatu,” kata Driver.
Apa Yang Mau Dicari???
Not Indonesian? Translate Here
Favorit Tamu Minggu Ini
-
Kurang Ajar = Monyong Tidak Lurus = Men Chong Pria suka berdandan = Ben Chong Tiba-tiba = She Khonyong Khonyong Gak Punya Duit = Nao Dho...
-
"Doiha maaf aku langsung masuk, habis pintunya tidak dikunci," Tetsu masuk ke apartemen Hyde tanpa permisi. "Oishi sensei se...
-
Gaya berpakaian ala jepang memang sangat unik dan menarik, terutama gaya berpakaian yang sering disebut orang dengan style HARAJUKU. Gaya...
-
BoA akhirnya menjawab pertanyaan banyak penggemarnya tentang siapa yang akan ia pilih untuk couple dance di SM Town Jakarta tadi m...
-
Ablutophobia - Takut men cuci atau mandi. Acarophobia - Takut pada rasa gatal atau serangga yang menyebabkan gatal. Acerophobia - Takut a...
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar